Translate

Akan sampai kapan?

Aku kira itu kerlip bintang
Ternyata itu hanyalah lampu taman
Yang indah seperti sebuah harapan
Aku kira keindahan pelangi itu sempurna
Ternyata tidak, pelangi hanyalah hasil biasan
Perpaduan cahaya dan rintik hujan
Aku mengira kamu adalah masa depan
Ternyata kamu hanyalah titipan Tuhan
sebatas nyaman tanpa kepastian
sebatas perhatian tanpa ikatan
sebatas cinta tanpa balasan
akan sampai kapan?


 Singkawang, 11 Mei 2018
 Nur Andre Lesmana Putra
 Instagram @nurandlast

Tidak ada komentar:

Pages